LOGO WINDOFA APPAREL WARNA
0 - Rp0
No products in the cart.
sablon dtg

Cara Merawat Kaos Sablon DTG Agar Tetap Awet dan Tidak Cepat Rusak

Temukan cara merawat kaos sablon DTG agar tetap awet dan tidak cepat rusak dalam panduan praktis ini. Baca selengkapnya sekarang!

Cara merawat kaos sablon DTG adalah hal penting yang perlu Anda ketahui. Dengan cara perawatan yang tepat, kaos sablon DTG kesayangan Anda bisa awet dan terjaga kualitas desain juga warnanya.

sablon dtg
Contoh kaos sablon DTG. Sumber : Windofa

Artikel ini akan membahas langkah-langkah cara merawat kaos sablon DTG, termasuk cara mencuci, mengeringkan, menyetrika, menyimpan, serta kesalahan umum yang harus dihindari dan tips tambahan untuk perawatan maksimal.

Langkah-Langkah Cara Merawat Kaos Sablon DTG

Merawat kaos sablon DTG dengan benar memerlukan perhatian khusus. Mari kita bahas langkah-langkah cara merawat kaos sablon DTG agar tidak cepat rusak.

Cara Mencuci Kaos Sablon DTG

Berikut ini beberapa tips dan cara penting yang harus diperhatikan saat mencuci kaos sablon DTG.

Memilih Deterjen yang Tepat

Gunakan deterjen lembut untuk mencuci kaos sablon DTG. Hindari menggunakan pemutih dan deterjen dengan bahan kimia yang kuat karena bisa merusak sablon dan serat kain.

Menggunakan Air Dingin atau Hangat

Cuci kaos sablon DTG dengan air dingin atau hangat. Jangan gunakan air panas karena sablon bisa memudar dan kain menyusut.

Hindari Mencuci dengan Mesin

Sebisa mungkin, hindari mencuci kaos sablon DTG menggunakan mesin cuci. Mencuci dengan tangan adalah cara terbaik untuk menjaga keawetan dan kualitas kaos sablon DTG.

Tips Mencuci dengan Mesin

Kalau Anda terpaksa mencuci dengan mesin, pilih mode lembut. Gunakan laundry bag untuk melindungi kaos dari gesekan dengan mesin cuci dan pakaian lainnya.

Mengeringkan Kaos Sablon DTG

Langkah selanjutnya adalah mengeringkan kaos dengan cara yang tepat untuk mencegah kerusakan pada sablon dan kainnya. Berikut adalah beberapa tipsnya.

Hindari Penggunaan Mesin Pengering

Penggunaan mesin pengering (dryer) dapat merusak sablon dan membuat kaos cepat melar.

Mengeringkan dengan Cara Diangin-anginkan

Keringkan kaos sablon DTG dengan diangin-anginkan. Gantung kaos di tempat yang memiliki sirkulasi udara baik.

Jangan Menjemur di Bawah Sinar Matahari Langsung

Sinar matahari langsung dapat memudarkan warna sablon dan merusak kualitas kain. Sebaiknya, jemur kaos di tempat yang teduh dan tidak terkena matahari.

Menyetrika dan Menyimpan Kaos Sablon DTG

Setelah kaos kering, penyetrikaan dan penyimpanan yang tepat harus dilakukan untuk merawat kaos. Mari kita lihat bagaimana cara menyetrika dan menyimpan kaos sablon DTG.

cara merawat sablon dtg
Contoh mesin sablon DTG. Sumber : Bengkel Print

Tips Menyetrika Kaos Sablon DTG

Menyetrika kaos sablon DTG memerlukan perhatian khusus agar tidak merusak sablon dan kain. Cek tips berikut.

Menggunakan Suhu Rendah

Suhu tinggi dapat merusak kain dan membuat sablon meleleh. Karena itu, setrika kaos sablon DTG dengan suhu rendah untuk menghindari kerusakan pada sablon dan kain.

Menyetrika Bagian Dalam Kaos atau Menggunakan Kain Pelindung

Setrika bagian dalam kaos untuk melindungi sablon. Jika perlu menyetrika bagian luar, gunakan kain pelindung di atas sablon untuk mencegah kerusakan.

Hindari Menyetrika Langsung pada Area Sablon

Jangan pernah menyetrika langsung pada area sablon karena dapat merusak sablon. 

Cara Menyimpan Kaos Sablon DTG

Penyimpanan yang tepat dapat memperpanjang umur kaos sablon DTG. Berikut adalah beberapa tips menyimpan kaos sablon DTG.

Lipat Kaos dengan Rapi

Lipat kaos dengan rapi untuk menjaga bentuk kaos dan menghindari kerutan pada sablon.

Hindari Menggantung Kaos Terlalu Lama

Gantung kaos hanya jika diperlukan dan hindari menggantung terlalu lama untuk mencegah kain melar. Simpan kaos di tempat yang sejuk dan kering.

Simpan di Tempat yang Sejuk dan Kering

Simpan kaos di tempat yang sejuk dan kering untuk mencegah jamur dan lembap yang dapat merusak kain dan sablon.

Kesalahan Umum yang Harus Dihindari

Dalam merawat kaos sablon DTG, ada beberapa kesalahan umum yang dapat merusak kaos. Berikut ini adalah hal yang tidak boleh dilakukan untuk menghindari kerusakan sablon.

Menggunakan Bahan Kimia Keras

Pemutih dan pelembut kain mengandung bahan kimia keras yang dapat merusak sablon dan serat kain. Pastikan Anda selalu menggunakan deterjen yang lembut untuk mencuci kaos sablon DTG.

Mengucek atau Menggosok Terlalu Keras

Mengucek atau menggosok terlalu keras dapat merusak serat kain dan sablon. Cuci dan kucek kaos sablon DTG Anda dengan lembut agar kaos awet dan tahan lama.

Menyetrika Langsung di Area Sablon

Menyetrika langsung di area sablon dapat menyebabkan sablon meleleh atau rusak. Agar sablonan terlindungi, setrika bagian dalam kaos atau gunakan kain pelindung untuk melapisi bagian luar kaos.

Baca Juga : Cara Memilih Tinta Pigmen Terbaik untuk Sablon DTG Anda

Tips Tambahan untuk Perawatan Maksimal

Untuk memastikan kaos sablon DTG Anda tetap dalam kondisi terbaik, ada beberapa tips tambahan yang bisa Anda ikuti.

Menggunakan Produk Perawatan Khusus

Pilih deterjen yang bebas dari bahan kimia keras seperti pemutih dan enzim yang keras. Deterjen lembut yang diformulasikan untuk pakaian bayi atau kain lembut sangat ideal untuk mencuci kaos sablon DTG.

Produk-produk ini dirancang khusus untuk melindungi sablon dan serat kain agar tetap awet dan tahan lama.

Gunakan pewangi pakaian tidak mengandung bahan kimia keras. Hindari pewangi yang kandungan alkoholnya tinggi atau terbuat dari bahan kimia sintetis.

Jika Anda mencuci kaos sablon DTG dengan mesin, gunakan laundry bag untuk melindungi kaos dari gesekan yang dapat merusak sablon dan serat kain. Laundry bag juga akan membantu mengurangi risiko kaos melar dan bentuknya berubah.

sablon dtg
Desain sablon kaos DTG. Sumber : Windofa

Perawatan Berkala

Lakukan pemeriksaan rutin pada kaos sablon DTG untuk mendeteksi adanya kerusakan atau noda yang perlu segera dibersihkan.

Jangan biarkan kaos terlalu lama tanpa dicuci jika sudah terkena keringat atau kotoran karena bisa menyebabkan noda membandel dan bau tak sedap.

Idealnya, cuci kaos setelah 2-3 kali pemakaian ringan. Tapi, kalau Anda memakai kaos di cuaca panas dan banyak berkeringat, segera cuci kaos setelah dipakai.

Jika memungkinkan, tidak usah menyetrika kaos sablon DTG. Rapikan saja dengan melipat kaos dengan rapi agar tidak kusut.

Memperhatikan Label Perawatan

Periksa label perawatan pada kaos dan ikuti petunjuk yang tertera. Label perawatan memberikan informasi penting tentang cara merawat kaos dengan benar. Misalnya, instruksi mengenai pencucian, pengeringan, suhu setrika, juga penyimpanan.

Perhatikan berapa suhu air yang disarankan untuk mencuci serta apakah kaos boleh dicuci dan dikeringkan dengan mesin atau tidak. Lihat juga berapa suhu setrika yang aman dan seperti apa penyimpanan kaos yang ideal.

Kesimpulan

Di artikel ini, kita telah membahas berbagai langkah dan tips cara merawat kaos sablon DTG, mulai dari mencuci, mengeringkan, menyetrika, hingga menyimpan kaos sablon DTG.

Dengan mengikuti langkah-langkah cara merawat yang tepat, kaos sablon DTG kesayangan Anda bisa tetap awet dan terjaga kualitasnya.

Anda membutuhkan kaos sablon DTG berkualitas? Dapatkan jasa sablon DTG dengan beragam warna dan bahan di Windofa Apparel. Segera hubungi kami untuk pemesanan dan dapatkan penawaran menarik dari kami!

Bagikan artikel ini
Artikel Terkait